Fakultas Kedokteran Universitas HKBP Nommensen melakukan penyuluhan dan baksi sosial di gereja HKBP Exaudi Pardomuan yang bertempat di Marindal, Patumbak Deli Serdang pada hari Sabtu Sore 01 Februari 2025.
Kegiatan ini dihadiri oleh pengurus gereja yaitu St.R. Lubis beserta jemaat kurang lebih 50 orang, mahasiswa koass FK Nommensen stase kedokteron tropis 8 orang, mahasiswa dari BEM 3 orang, dosen FK UHN yaitu dr Terang Meliala,SpPD-DTMH, dr Hendra MKT, dr Owen Sp B, dan dr Zulkifli SpKK. Sebelum penyuluhan mahasiswa koass melakukan survei jentik2 yang ada di sekitar lokasi.
Penyuluhan mengenai Demam Berdarah Dengue yang difokuskan mengenai pencegahan. Dalam hal ini masyarakat diberi pengetahuan dalam mengenali jenis nyamuk Aedes dan bagaimana pengendaliaannya. Sesi Penyuluhan diakhiri dengan tanya jawab, dimana masyarakat bertanya sangat antusias dalam pencegahan dan khususnya cara mengendalikan nyamuk Aedes di lingkungan mereka.
Aksi Sosial dilakukan setelah penyuluhan berupa pemberian sembako (beras, minyak makan & gula ) serta penyerahan poster yang didalamnya berisi informasi DBD.
Dekan FK UHKBP Nommensen Dr.dr.Leo Simanjuntak,SpOG sangat mengapresiasi kegiatan ini sebagai wujud tridarma perguruan tinggi dalam pengabdian kepada masyarakat. Selain itu aksi sosial yang dilakukan adalah perwujudan dari visi FK UHKBP Nommensen yaitu melayani dengan cinta kasih dengan motto Pro Deo et Patria.